Bolehkah Kucing Makan Bakso? Kan Daging Juga?

Bolehkah kucing makan bakso? Bukankah secara logika bakso terbuat dari daging maka boleh dong dimakan kucing? Karena kucing adalah hewan karnivora pemakan daging.

Jawaban singkatnya adalah boleh tapi ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Dan sebaiknya hindari memberi kucing makan bakso. Kenapa?

Bakso jika terbuat murni dari daging maka sejauh yang saya tahu boleh sesekali diberikan pada kucing sebagai selingan. Namun harus tetap hati-hati, jangan memberi bakso yang sulit dikunyah karena bisa membuat kucing tersedak.

Periksa tekstur baksonya pastikan mudah dikunyah, lalu potong kecil-kecil sebelum diberikan ke kucing. Pastikan juga saat membuat bakso jangan sampai ada tulang atau benda berbahaya lain yang masuk ke dalam adonan.

Baksonya pun sebaiknya sudah dimasak sampai benar-benar matang. Dan masih segar, bukan bakso yang sudah dipanasi berkali-kali atau sisa kemarin atau bahkan bakso yang sudah basi. Ini penting untuk berjaga-jaga agar kucing tidak menjadi sakit.

Masalahnya bakso adalah makanan manusia dan pembuatannya mengikuti selera manusia. Karena itu umumnya bakso diberi berbagai bumbu agar terasa lezat, juga adonannya ada yang dicampuri dengan tepung. Hal ini berlaku untuk bakso biasa maupun bakso frozen food.

Tepung dan bumbu-bumbu itulah yang bisa menjadi masalah bagi kucing. Garam, bawang putih, merica, bawang merah, dan lainnya bukanlah makanan ideal untuk kucing. Bahkan yang saya tahu malah tidak bagus untuk kucing.

Apalagi saat ini bakso juga mempunyai berbagai varian. Ada bakso keju, bakso cabe, dan entah apa lagi.

Jadi sebaiknya tidak usah memberi kucing bakso yang pada umumnya sering kita makan. Apalagi jika baksonya sudah tercampur dengan saos, kecap, sambal wah bisa tambah berbahaya bagi kucing.

Kecuali kamu membuat bakso sendiri yang murni daging dan tanpa bumbu. Maka boleh saja diberi sedikit pada kucing, pemberiannya pun sesekali bukan sebagai makanan harian.

Namun saya tetap menyarankan jika ada kesempatan silakan bertanya pada dokter hewan langgananmu bolehkah kucing makan bakso. Dan bakso yang bagaimanakah yang boleh dimakan oleh kucing.

Share your love
Purwanto
Purwanto

Konten blog ini hanya untuk pengetahuan dan hiburan. Meski saya berusaha memberikan informasi seakurat mungkin, konten yang ada bukan sebagai pengganti saran (dan semacamnya) dari dokter hewan. Kamu tetap harus berkonsultasi ke dokter hewan.

Saya juga terbuka untuk saran, kritik, dan senang sekali jika kamu ingatkan jika ada hal yang salah di blog ini. Mau kerjasama juga boleh misalnya guest post, promosi bisnis terkait kucing, dll.

Articles: 234

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *