Review Makanan Kucing Aatas Cat – Halal No Pork

Saya memulai review makanan kucing Aatas Cat ini dengan menceritakan pengalaman saya memberikan makanan dan snack Aatas Cat pada kucing saya.

Selama kurang lebih 3 minggu saya memberi Fani, kucing saya, snack dan wet food Aatas Cat. Selama itu Fani juga masih makan makanan kucing kering seperti biasa.

Masuk minggu ketiga terlihat jelas perbedaan pada tubuh Fani. Tubuhnya jadi lebih berisi, montok tapi tidak kegemukan, kelihatan lebih gagah. Dia juga kelihatan lebih berenergi, lebih lincah bermain berlari-lari di kebun.

Ditambah lagi bulunya jadi lebih lebat dan lebih halus. Dalam waktu sesingkat itu Fani mendapatkan perubahan-perubahan yang bagus, maka menurut saya nutrisi Aatas Cat bagus dan seimbang untuk kucing.

Wet Food dan Snack Berkualitas Dari Singapura

Aatas Cat adalah brand dari Singapura yang mempunyai produk makanan kucing kering, makanan kucing basah, snack kucing, dan pasir kucing. Yang sudah masuk ke Indonesia adalah pasir (tofu & bentonite) dan makanan keringnya (delight), untuk snack dan wet food belum.

Saya sendiri beruntung mendapatkan snack dan wet food karena dikirimi langsung oleh Aatas Cat dari Singapura. Sebanyak 34 item yang terdiri dari wet food, snack liquid, dan snack kering.

Piknik sama Fani di tepi kebun bawa bekal Aatas Cat
Piknik sama Fani di tepi kebun bawa bekal Aatas Cat.

Jujur saya suka dengan produknya, Fani kucing saya juga suka. Dia termasuk picky eater, pilih-pilih makanan, bahkan dry food yang biasa saya beri kalau sudah agak lama dibiarkan di tempat makan dia tidak mau. Minta yang fresh.

Di Shopee Singapura makanan kucing Aatas Cat menjadi one of the top cat food brands in Singapore. Sedangkan pasir kucingnya menjadi one of the top cat litter brands in Singapore.

Fani lahap makan Aatas Cat terutama yang wet food dan snack creme puree, meski varian lain dia juga mau. Kalau makan wet food dia seperti ketagihan, habis makan belum lama lalu minta lagi. Padahal biasanya dia suka makan sedikit lalu agak lama baru makan lagi.

Bagi saya penting makanan dan snack kucing harus bisa membangkitkan selera kucing. Karena betapapun baik nutrisinya kalau kucing tidak mau makan, ya tidak akan bisa dimanfaatkan oleh tubuh kucing.

Dry Food Aatas Cat

Insya Allah dalam waktu dekat saya akan membeli makanan kucing kering Aatas Cat. Nanti akan saya berikan pada kucing saya dan seekor kucing liar yang biasa datang ke rumah saya. Kemudian hasilnya Insya Allah saya update.

Nanti saya akan membelinya melalui link di bawah ini, barangkali kamu juga tertarik membeli:

Aatas Cat Ocean Delight Salmon

Aatas Cat Ocean Delight Salmon

Rasa salmon, kemasan repack 1 kg. Harga sekitar Rp 60.000,-

Beli di Shopee

Tanpa Babi dan Bersertifikat Halal

Makanan kucing kering Aatas Cat mempunyai varian Delight dan Gold. Makanan basahnya ada Creamy Chicken, Tantalizing Tuna, Essential, Soupy Stew, Daily Defence, Diamond Dinner, dan Fruity Feast. Sedangkan snack basah ada Creme De La Creme dan Creme Puree, serta snack keringnya Happy Time.

Semuanya tidak mengandung babi dan lemak babi. Bahkan sebagian besar bersertifikat halal dari The Central Islamic Council of Thailand dan Islamic Food Research Centre Hong Kong. Kecuali Essential, Soupy Stew, Creme De La Creme dan Creme Puree masih dalam proses sertifikasi halal.

“Don’t worry, our products do not contain any pork or lard,” kata Amanda Chia dari Valour Pets Global Pte Ltd, perusahaan yang memiliki brand Aatas Cat.

Tentu merupakan kabar gembira bagi pemilik kucing muslim, yang tidak mau ribet dengan najis saat memberi makan kucing atau membersihkan tempat makan kucing. Karena makin banyak pilihan makanan kucing bersertifikat halal dan tidak mengandung babi. Apalagi jika suatu saat semua varian Aatas Cat masuk pasar Indonesia, sesuatu yang juga saya harapkan.

Saya Merekomendasikan Aatas Cat

Berdasarkan pengalaman saya sendiri, saya menyukai dan merekomendasikan Aatas Cat. Baik wet food maupun snack-nya. Insya Allah kucingmu akan lebih tegap berisi, lebih berenergi, lebih lahap makannya, dan bulunya lebih lebat serta lebih halus.

Bahkan saya ingin berjualan produk-produk Aatas Cat. Mohon doanya ya teman-teman pembaca Fanicat, saya sedang berusaha merintis pet shop kecil-kecilan, semoga dimudahkan dan diberkahi.

Makanan kucing dan snack kucing Aatas Cat mempunyai kelebihan:

  • Harganya terjangkau.
  • Banyak pilihan varian.
  • Berasal dari bahan yang digitally traceable, didapatkan secara legal dan berkelanjutan.
  • Kaleng yang digunakan BPA free, bebas BPA yang berpotensi membahayakan kesehatan.
  • Tidak mengandung babi dan lemak babi, cocok untuk mereka yang tidak mau riber dengan najis.
  • Sebagian besar produknya bersertifikat halal. Ini besar manfaatnya bagi kucing karena produk disiapkan dan diproduksi dengan hati-hati, sangat memperhatikan kesehatan dan kebersihan baik pada bahan maupun alat produksinya.

Saya berharap segera semua produk Aatas Cat bisa didapatkan dengan mudah di Indonesia.

Share your love
Purwanto
Purwanto

Konten blog ini hanya untuk pengetahuan dan hiburan. Meski saya berusaha memberikan informasi seakurat mungkin, konten yang ada bukan sebagai pengganti saran (dan semacamnya) dari dokter hewan. Kamu tetap harus berkonsultasi ke dokter hewan.

Saya juga terbuka untuk saran, kritik, dan senang sekali jika kamu ingatkan jika ada hal yang salah di blog ini. Mau kerjasama juga boleh misalnya guest post, promosi bisnis terkait kucing, dll.

Articles: 235

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *